sma negeri 1

SMA Negeri 1 Sragen

Visi Sekolah :
"Unggul dalam Prestasi dan Berbudi Pekerti Luhur"

Misi Sekolah :

  • Mewujudkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang Unggul dan Berbudi Pekerti Luhur.
  • Meningkatkan mutu pendidikan yang mengintegrasikan sistem nilai, agama dan budaya dengan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi.
  • Mengembangkan seluruh potensi siswa secara optimal baik dalam bidang akademis maupun non-akademis.
  • Mengoptimalkan seluruh potensi sumber daya manusia dan sarana prasarana yang ada di sekolah dan mensinergikan seluruh potensi guna mewujudkan visi sekolah secara optimal.
  • Menjalin hubungan yang harmonis antara sekolah dengan wali peserta didik, masyarakat, instansi dan lembaga terkait dalam rangka pencapaian visi sekolah yang optimal.

Tujuan Sekolah

  • Nilai rata-rata Ujian Akhir Nasional sekurang-kurang mencapai 7,5.
  • Siswa yang diterima di perguruan tinggi melalui PMDK mencapai 25% dari seluruh tamatan.
  • Siswa yang melanjutkan ke Perguruan Tinggi mencapai 90% dari seluruh tamatan
  • Pada tahun pelajaran 2010/2011 menjadi Sekolah Kategori Mandiri (SKM)
  • Menerapkan Program Akselerasi (Percepatan Belajar) mulai tahun pelajaran 2008/2009.

Tujuan Kegiatan Sekolah

  • Menumbuhkan komitmen untuk mandiri.
  • Menumbuhkan budaya mutu di lingkungan sekolah.
  • Menumbuhkan harapan prestasi tinggi.
  • Menumbuhkkan kemauan untuk berubah.
  • Mewujudkan kerjasama yang kompak, cerdas dan dinamis.
  • Melaksanakan penglolaan tenaga kependidikan secara efektif.
  • Melaksanakan pengelolaan sumber belajar secara efektif.
  • Menumbuhkan sikap responsif dan antisipatif terhadap kebutuhan sekolah.
  • Menciptakan lingkungan sekolah yang aman dan tertib.
  • Meningkatkan partisipasi warga seklah dan masyarakat.
  • Mewujudkan proses pembelajaran yang efektif.
  • Menerapkan sistem evaluasi yang efektif dan melakukan perbaikan secara berkelanjutan.

A. DATA SEKOLAH
1. Identitas Sekolah

Nama Sekolah
SMA Negeri 1 Sragen
Nomor Statistik Sekolah
30.1.03.14.10.001
Alamat Sekolah
a. Jalan
b. Desa/ Kelurahan
c. Kecamatan
d. Kabupaten/ kota
e. Provinsi
f. Kode Pos
g. Nomor Telepon
h. Nomor Fax
i. Website
j. e-mail
Perintis Kemerdekaan nomor 16
Sragen wetan
Sragen
Sragen
Jawa Tengah
57214
(0271) 891096
(0271) 891096
Sekolah dibuka tahun
1961
Bentuk Sekolah
Biasa/ Konvensional
Status Sekolah
Negeri
Waktu Penyelenggaraan
Pagi
Sk Terakhir Status Sekolah
a. Nomor
b. Tanggal
151/SK/B.III
5 Oktober 1961
Akreditasi Sekolah
Amat Baik Score 91

2. Jumlah Rombel : 26 rombongan belajar, terdiri atas :

Kelas

X

XI

XII

Jumlah

Total

Program

regu-

ler

Akse-

lerasi

reguler

Akse-

lerasi

reguler

IPA

IPS

IPA

IPS

Jumlah Rombel

8

1

6

2

1

6

2

26

2. Jumlah Rombel : 26 rombongan belajar, terdiri atas :

Kelas
X
XI
XII
Jumlah
Total
Pro-
gram
regu
ler
Akse-
lerasi
reguler
Akse-
lerasi
reguler
IPA
IPS
IPA
IPS
Jumlah Rombel
8
1
6
2
1
6
2
26
3. Jenis Kegiatan Ekstrakurikuler
a. Pramuka
b. PMR
c. Pualam
d. Komputer
e. Basket
f. Sepak bola
g. Volly
h. Beladiri
i. Seni Tari
j. Seni Lukis
k. Teater
l. Seni Baca Al Qur’an
4. Fasilitas, Sarana/ Ruang Penunjang
Keliling tanah seluruhnya
Luas tanah seluruhnya
Luas Bangunan
Halaman/ taman
Lapangan Olahraga
Lain-lain
716 meter
18285 m2
3886 m2
448 m2
180 m2
13771 m2
No
Jenis Sumber Belajar
Sesuai rasio
Jml.kelas/
Jml. siswa
Baik
Kurang
baik
Tidak
ada
1
Ruang Kepala Sekolah
ya
ü
2
Ruang Guru
ya
ü
3
Ruang Tata Usaha
ya
ü
4
Ruang OSIS
ya
ü
5
Ruang Kesehatan / UKS
ya
ü
6
Ruang Ibadah/R.Pend.Agama
ya
ü
7
Ruang BP
ya
ü
8
KM / WC
tidak
ü
9
Kantin
ya
ü
10
Gudang
ya
ü
11
R. Penjaga
ya
ü
12
Ruang Koperasi
ya
ü
13
Ruang ganti pakaian
tidak
ü
B. JUMLAH GURU
No
Pend.terakhir
Guru Tetap
Guru Tdk.Tetap
Jml. Semua Guru
1
S2
9
2
11
2
S1
55
12
67
3
Sarmud/ D3
4
4
4
D2
5
PGSLTP/D1/SLTA
Jumlah Guru
68
14
82
JUMLAH GURU BERDASARKAN MATA PELAJARAN YANG DIAMPU
No
Mata
Pelajaran
Guru Tetap
Guru dk.Tetap
Jumlah
S2
S1
SM/D3
S2
S1
SM/D3
1
Pend. Agama Islam
1
1
-
-
1
-
3
2
Pend. Agama Kristen
-
-
-
-
2
-
2
3
Pend. Agama Katolik
-
-
-
-
3
-
3
4
Pend. Kewarganegaraan
-
3
1
-
-
-
4
5
Bahasa Indonesia
-
5
-
-
1
-
6
6
Bahasa Inggris
1
3
-
-
1
-
5
7
Bahasa Asing (B.Jepang)
-
1
-
-
-
-
1
8
Bahasa Asing (B.Prancis)
-
1
-
-
-
-
1
9
Bahasa Jawa (Mulok)
-
1
-
-
1
-
2
10
Matematika
3
4
-
-
-
-
7
11
Fisika
1
6
-
-
-
-
7
12
Kimia
1
5
-
-
-
-
6
13
Biologi
-
3
1
1
1
-
6
14
Ekonomi
1
4
-
-
-
-
5
15
Sosiologi
-
3
-
-
-
-
3
16
Sejarah
-
3
-
-
-
-
3
17
Geografi
-
1
-
-
1
-
2
18
Pend. Jasmani OR Kesht.
-
3
-
-
1
-
4
19
Seni Budaya
-
1
2
-
-
-
3
20
Tek. Informasi & Kom.
-
2
-
1
-
-
3
21
BP/BK
1
5
-
-
-
-
6
Jumlah Guru
8
56
4
2
12
-
82
68
14
C. JUMLAH PEGAWAI
No
Pend.terakhir
Pegawai Tetap
Peg.Tdk.Tetap
Jml.Semua Peg.
1
S1/Sarmud/D3
3
1
4
2
D2 / D1
-
-
3
SLTA/ KPAA
3
7
10
4
SLP / SD
-
2
2
Jumlah Pegawai
6
10
16
D. DATA PERPUSTAKAAN
a. Koleksi Buku
Jenis Buku
Jumlah Buku
Buku Pelajaran
3.180
Buku Penunjang
8.516
Buku Bacaan
1.125
Jumlah Total
12.821
b. Luas : 142 m2
c. Rata-rata jumlah pengunjung : 2.540 siswa / bulan
d. Rata-rata jumlah Buku dipinjam : 4.15 Buku / bulan
E. JUMLAH PESERTA DIDIK (data lima tahun terakhir)
Tahun
Kelas X
Kelas XI
Kelas XII
Jumlah Total
L
P
L
P
L
P
2005
144
206
153
199
157
195
1054
2006
154
205
140
206
153
199
1057
2007
98
157
155
206
142
201
959
2008
99
173
98
157
156
207
890
2009
102
171
101
175
97
155
801
Jumlah Peserta Didik berdasarkan Tk.Kelas dan Program
Tahun Pelajaran 2009/2010
Jenis
Kelamin
Kelas / Program
Jumlah
Total
X
XI
XII
regu
ler
Akse-
lerasi
reguler
Akse-
lerasi
reguler
IPA
IPS
IPA
IPS
Laki-laki
98
4
72
25
4
63
34
300
Perempuan
161
10
116
43
16
127
28
501
Jumlah
259
14
188
68
20
190
62
801
273
276
252

sejarah SMA Negeri 1 Sragen

Dengan semangat kebangsaan yang tinggi dan dorongan ingin memajukan daerah serta memenuhi kebutuhan masyarakat dibidang pendidikan, maka sebuah kelompok yang diprakarsai oleh Bupati Sragen, Bp. Mustajab, maka terbentuklah sebuah lembaga pendidikan yang bernama SMA ABC Persiapan Negeri Sragen (1960-1961).

  • Program A adalah Jurusan BAHASA.
  • Program B adalah Jurusan PASTI ALAM (satu kelas hanya 6 orang).
  • Program C adalah Jurusan SOSIAL EKONOMI.

Lembaga Pendidikan yang bernama "SMAABC Persiapan Negeri" ini menempati sebuah gedung yang berlokasi di desa Bangunsari yaitu gedung Sekolah Rakyat Latiha (SRL) yang sekarang adalah SD 12-13.

Yang menjabat Kepala Sekolah pada waktu ini adalah Bapak Raden Tumenggung Tondo Negoro yang merangkap jabatan sebagai Kepala SMA 4 Surakarta.

Mengapa sekolah ini menempati gedung SRL?, alasannya karena Pemerintah menjajikan sekolah ini untuk dinegrikan bila sekolah ini sudah punya gedung, maka gedung SRL tersebut dianggap sebagai gedung SMA, sehingga pada waktu itu murid-murid SRL harus masuk siang. Sebagian dari siswa SRL ada yang iri maka terjadilah perebutan tempat yang akhirnya pada suatu hari ketika siswa SMA akan masuk sekolah ternyata gedung SRL dikunci. Karena gedungnya dikunci maka para siswa berbondong-bondong ke Kabupaten untuk melapor masalah tersebut. Kemudia panitia Pendiri SMA bekerja sama dengan Kepala SGA Sragen, Bapak Suratman dan siswa SGA yang beberapa ruangannya masih kosong sambil menunggu selesainya gedung yang sedang dibangun di Ringinanom (yang seharusnya untuk SLTP 3 Sragen) dan sebagian siwa ditampung di SMP 1 Sragen masuk siang.

Setelah kenaikan kelas satu ke kelas dua maka sekolah ini pindah ke gedung baru di Ringinanom (SMEP). Karena pada waktu itu ruangan kelasnya tidak mencukupi maka beberapa kelas terpaksa menempati rumah penduduk di sekitarnya. Pada waktu ini juga SMA Sragen mendapat SK Penegrian tepatnya tanggal satu Agustus tahun seribu sembilan ratus enam puluh satu (1 - 8 - 1961) dengan Kepala Sekolah Raden Tumenggung Tondo Negoro merangkap Kepala SMA ABC 4 Surakarta.

Karena Bapak Raden Tumenggung Tondo Negoro merangkap sebagai Kepala SMA 4 Surakarta, maka sebagai Kepala Definitif SMA ABC Negeri Sragen adalah Bapak Raden Ngabei Sudjadi Siswodiprojo yang bermasa jabatan antara tanggal 1 - 8 - 1961 hingga tanggal 31 - 7 - 1966.

Pada bulan Juli 1965 SMA Negeri Sragen yang menempati gedung di Ringinanom pindah ke gedung baru yang ditempati hingga sekarang, gedung yang dulu nama komplek makam Cina Setro Gondo Mayit, gedung ini sejak semula yaitu tahun 1962 ditempati SMEP (Penulis Bapak Suhanto S.Pd., adalah salah satu siswa SMEP yang pertama kali ikut menempati gedung ini).

Pada tahun 1965 ini juga SMEP pindah ke gedung di Ringinanom jadi bertukar tempat.

Penulis : Bapak Suhanto, S.Pd.
Hasil wawancara dengan Nara Sumber :
1. Bp. H. Sunarno, BA.
2. Bp. R. Soetarman, BA.

-------------------------------------------------------------------

KEPALA SEKOLAH
Yang pernah menjabat di SMA Negeri 1 Sragen
1. Bapak Suratman
yang menjabat sebagai Kepala pada masa persiapan penegrian yang merangkap Kepala SGA Negeri Sragen.
2. Bapak Raden Tumenggung Tondo Negoro
yang merangkap sebagai 6Kepala SMA 4 Surakarta, beliau menugasi Bapak Hartono sebagai pelaksana harian ( 1-8-1961).
3. Bapak Raden Ngabei Sudjadi Siswodiprodjo, B.A.
menjabat mulai tgl. 1-8-1961 s.d 31-7-1966 <5 tahun>.
4. Bapak Mutohar Hadi Suseno, B.Sc.
yang menjabat selama 9 tahun mulai tgl. 1-8-1966 s.d 31-7-1975.
5. Bapak R. Soetarman
menjabat sejak 1-8-1975 hingga 1-3-1988 (14 th) dan merangkap sebagai pengawas hingga September 1989.
6. Bapak KM Maksum, B.A.
menjabat pada tgl. 14-9-1989 s.d 21-10-1992 (3 tahun).
7. Bapak Drs. Sardjana,
menjabat pada tgl. 22-10-1992 s.d 31-3-1996 (4 tahun).
8. Bapak Soedarka, B.A.
menjabat pada tanggal 1-4-199 s.d 1-12-2000 (4 tahun).
9. Bapak H. Drs. Suyatmin
menjabat tgl. 1-1-2001 s.d 15-1-2001 (14 hari).
10. Bapak H. Drs. Sutarno, M.M
menjabat pada tanggal 16-1-2001 s.d 31-8-2001 dan merangkap sebagai Kepala Dinas Pendidikan Kab. Sragen. (7 ½ bulan ).
11. Bapak Drs. Parihadi
menjabat pada tanggal 1-9-2001 s.d 8-3-2008 (6½ tahun).
12. Ibu. Dra. Sunari, M.Pd.
mulai menjabat tanggal 9-3-208 s.d 30 Juli 2009
13. Bapak Drs. Sukirno, M.Si.
mulai menjabat tanggal 1 Agustus 2009 hingga sekarang

fasilitas SMA Negeri 1 Sragen


isi Lambang SMAN 1 Sragen

1. Bentuk dasar segilima agak bulat
Bermaksud : SMA N 1 Sragen berdasar Pancasila
Warna Biru Tua
Bermaksud : Memantapkan, mengembangkan ilmu yang tiada batas
2. Bentuk Segilima membingkai dengan warna Biru Muda
Bermaksud : Selaras, seimbang dalam Persatuan dan Kesatuan sesuai dengan Pancasila dan UUD 1945
3. Bentuk Huruf Balok tegak Sederhana “ SMA NEGERI 1 SRAGEN”
Bermaksud : Ketegaran, kesederhanaan, Tegar dalam menghadapi persoalan, Sederhana dalam penampilan.
Warna Huruf Putih
Bermaksud : Didasari niat dan motivasi yang bersih dan jujur dalam memajukan prestasi
4. Bentuk Perisai Lengkung
Bermaksud : Wujud kepercayaan diri yang kuat di dalam menggapai prestasi dalam semangat kebersamaan dan persatuan
Warna Kuning bergaris tepi dan huruf hitam
Bermaksud : Tegas dalam prinsip demi kemajuan, kejayaan, kesuksesan yang selalu ingin dicapai.

Sabtu, 21 Mei 2011

doa bersama jelang UN di SMA Negeri 1 Sragen

Sejumlah siswa jatuh pingsan dan menangis histeris saat mengikuti doa bersama di SMA Negeri 1 Sragen, Jumat (15/4). Doa bersama dilakukan sebagai persiapan mental menjelang pelaksanaan Ujian Nasional (UN) yang digelar pada 18-21 April kemarin.

Sebanyak 256 siswa di sekolah itu mengikuti serangkaian doa bersama di aula SMA Negeri 1 Sragen. Acara doa bersama diawali dengan pembekalan dari kepala sekolah (Kepsek) dan dilanjutkan dengan pemberian motivasi dengan menghadirkan salah satu motivator asal Solo. Usai pemberian motivasi, para siswa bersama sejumlah guru dan wali kelas kemudian diajak melakukan doa bersama.

Saat doa bersama digelar, para siswa dengan khidmat menyimak doa yang disampaikan oleh sang motivator. Di sela doa, tak sedikit siswa yang sampai meneteskan air mata karena larut dalam doa yang dipanjatkan. Tak hanya itu, dua siswa terpaksa dibopong ke luarkarena tak kuat menahan haru saat doa dipanjatkan. Pemandangan serupa juga terlihat di barisan pengajar.

Humas SMA Negeri 1 Sragen, Sutomo ditemui usai kegiatan mengatakan, acara doa bersama digelar untuk membekali mental siswa agar siap dalam menghadapi UN. "Diharapkan, seluruh siswa dapat mengerjakan soal UN dengan baik. Selain persiapan materi pendidikan, siswa juga perlu dibekali mental dan psikologisnya. Para siswa diingatkan untuk selalu berdoa dan berserah diri menghadapi UN," ujarnya.

Meski selama ini tingkat kelulusan di SMA paling favorit di Sragen ini selalu 100%, namun pihak sekolah meminta seluruh siswa dan guru pengajar untuk tidak berpuas diri dan melakukan persiapan dengan maksimal. "Selain doa bersama, kami juga memberi materi pelajaran pengayaan serta tambahan jam belajar agar siswa benar-benar siap," imbuhnya.

Acara doa bersama di SMA Negeri 1 Sragen


acara doa bersama demi kelancaran HUT EMAS SMA Negeri 1 Sragen sangat kuhsyuk...dan juga seru kok...
bersekolah di SMA Negeri 1 Sragen sangat menyenangkan dan juga seru lho...

lanjutan berita lawas di SMA Negeri 1 Sragen

Setelah mogok, kegiatan belajar di SMAN 1 Sragen kembali normal.
by on 15 agustus 2009
Sragen (Espos)–Setelah melakukan aksi mogok belajar, ratusan siswa SMA Negeri 1 Sragen kembali beraktivitas seperti sedia kala. Pagi yang cerah dengan dibarengi kicauan burung di kompleks SMA favorit di Bumi Sukowati itu seolah menjadi penyejuk suasana bagi seluruh siswa.
Para siswa terlihat tidak lagi menduduki halaman sekolah dan menggelar aksi mogok belajar menuntut dibatalkannya mutasi Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Sragen, Sunari oleh Kepala SMA Negeri Sukodono, Sukirno.
Ketua OSIS SMA Negeri 1 Sragen, Irawan bersama teman-temannya tampak asyik melakukan latihan baris-berbaris di pelataran sekolah. Tanpa perasaan dendam dan kecewa, dirinya memimpin latihan Paskibra dalam rangka memperingati HUT ke-64 RI. Suasana hari itu sangat berbeda dengan satu hari sebelumnnya, di mana ratusan siswa masih terbawa emosi menuntut Kepsek lama, Sunari tetap tinggal di SMA Negeri 1 Sragen.
“Semuanya sudah kembali normal. Kami siswa SMA Negeri 1 Sragen harus mampu menempatkan kondisi. Paling tidak kami sudah berusaha untuk berbuat yang terbaik bagi sekolah tercinta,” jelasnya saat ditemui Espos di SMA Negeri 1 Sragen, Sabtu (15/8).
Menurut dia, untuk sementara para siswa sudah melupakan rasa keberatan pelaksanaan mutasi Kepsek. Pada saatnya nanti, yakni saat Kepsek baru sudah mulai masuk ke SMA Negeri 1 Sragen, dirinya bersama teman-temannya akan membuat kontrak perjanjian bahwa Kepsek baru harus memiliki progam dan visi misi yang jelas dalam hal menggarumkan nama SMA Negeri 1 Sragen.
Paling tidak, perjanjian itu akan dijadikan sebagai bekal untuk mengawasi kinerja Kepsek baru.
“Sekalipun tidak disetujui, namun kami tetap mengharapkan Kepsek yang baru dapat berbuat sesuatu sebagaimana Kepsek lama. Kami sudah konsisten untuk mengawal semua ini. Perjuangan kami sudah bulat. Kendati ada isu saya mendapat teror di-black list oleh dinas atau Pemkab, saya tetap berharap kualitas Kepsek baru sebanding dengan Kepsek lama,” terang dia.

berita lawas di SMA Negeri 1 Sragen

Tolak Kasek baru, SMAN 1 Sragen demo
by on 14 agustus 2009
Sragen (Espos)–Ratusan pelajar SMA Negeri 1 Sragen melakukan aksi unjuk rasa mogok belajar, Jumat (14/8).
Aksi mogok pelajar yang dilakukan dengan cara berkumpul dan duduk-duduk di halaman sekolah ini dilakukan sebagai bentuk penolakan atas pergantian Kepala Sekolah (Kasek) yang belum lama ini dilakukan.
Akibat aksi mogok siswa, aktivitas kegiatan belajar mengajar (KBM) sekolah favorit di Sragen ini sempat lumpuh.
Informasi yang dihimpun Espos di lapangan menyebutkan, aksi mogok siswa dilakukan sejak pagi hari. Begitu datang ke sekolah, para siswa tidak segera masuk ke kelas masing-masing. Bahkan, mereka tidak memarkir sepeda motor di tempat parkir biasanya melainkan diparkir di halaman sekolah.
Tanpa dikomando, para siswa berkumpul di halaman sekolah dan menolak mengikuti KBM di kelasnya. Beberapa guru pengajar yang membujuk siswa untuk segera masuk kelas, tidak digubris.
Sebagian siswa bahkan sempat meneriakkan yel-yel dukungan terhadap Kepsek lama yang dipindah. Aksi mogok belajar ini diduga dilakukan sebagai wujud protes mutasi Kepsek SMA Negeri 1 Sragen, Dra Sunari MM yang dipindah menjadi Kepsek SMA Negeri Sukodono belum lama ini.
Sedangkan Kepsek yang baru adalah Drs Sukirno yang awalnya menjabat Kepsek SMA Negeri Sukodono. Pihak sekolah maupun Dinas Pendidikan (Disdik) setempat langsung berusaha meredakan aksi siswa dan terus membujuk untuk segera masuk kelas.
Asisten III Pemkab Sragen Ruwiyatmo serta Kepala Disdik Gatot Supadi yang didampingi Sekretaris Disdik Giyadi pun langsung melakukan dialog dengan para pelajar SMAN 1 Sragen.
Saat dialog, para siswa diminta untuk tetap menjalankan kewajibannya sebagai belajar yaitu menuntut ilmu dengan baik.
“Mutasi atau pergeseran jabatan termasuk kepsek merupakan hal yang wajar. Oleh karena itu tidak benar jika pemindahan kepsek yang lama didasari adanya masalah,” ujar Sekretaris Disdik Sragen, Giyadi.
Menurut Giyadi, pemindahan Kepsek lama merupakan mutasi atau pergeseran biasa seperti yang selama ini dilakukan pada pejabat lainnya. Tidak ada maksud atau tendensi dalam pemindahan kepsek itu. Hal itu semata dilakukan untuk pemerataan dan perluasan mutu pendidikan.
“Dengan mutasi ini diharapkan Bu Sunari bisa menularkan ilmu untuk kemajuan dan kebaikan di SMA yang baru. Dengan demikan, nantinya diharapkan sekolah favorit bisa ditularkan ke SMA-SMA lain,” jelasnya.

Pesta Kelulusan SMA Negeri 1 Sragen

para siswa SMA N 1 Sragen merayakan kelulusan dengan acara bersepeda bersama.

Selasa, 17 Mei 2011

kelas akselerasi

Kelas akselerasi sman 1 sragen merupakan sebuah kelas percepatan jadi waktu sma yang seharusnya 3 tahum bs ditempuh dalam waktu 2 tahun. Trz guru-guru yang ngajar pun berdedikasi tinggi g cuma terpancang sama buku tp mengembangkan teori-teori yang ada n bagaimana pengembangannya dlam soal2 da aplikasinya di kehidupan sehari-hari. diaksel itu bs ngedapetin yg namanya persahabatan semuanya dilakuin brng2 n saling nngedukung satu sama lain trz klo ada mslh itu dibicarain baik-baik dlu.  Ada sebuah anggapan kenapa sich kmu msk aksel masa-masa sma itu masa yang paling indah koq disiasiain bwt belajar trz n ngerjain tgs tiap hari. Anggapan tersebut g sepenuhnya bnr soalnnya dng msk aksel kita lebih gbs menghargai waktu dan memanfaatkan waktu seoptimal mungin. bisa dibilang msk aksel itu merupakan sebuah langkah awal (pemanasan) untuk hari yg selanjutnya. kta dilatih untuk bertanggung jawab dalam melaksanakan tgs2 yg ada n g boleh menunda-nunda waktu biar tugasnya gak numpuk



aksel

kegiatan praktikum di UNS

Lab Pusat UNS terima praktikum SMA N 1 Sragen

sambutan-ketua-labKepala UPT Laboratorium Pusat MIPA UNS, menyambut kehadiran guru dan mahasiswa SMA N 1 Sragen di Ruang Seminar Lab Pusat. Kehadiran Para guru dan siswa tersebut dalam rangka memeperkenalkan siswa terhadap berbagai peralatan praktikum yang ada di ketiga sub lab yaitu sub lab biologi, sub lab fisika dan sub lab kimia. Selain itu para siwa juga melaksanakan praktikum secara langsung yang dibimbing oleh para asisten praktikum dari fakultas MIPA UNS. Kepala Lab Pusat dalam sambutannya menyampaikan bahwa kedepan, setelah adanya kegiatan kunjungan dan praktikum rutin di Lab Pusat, dimungkinkan untuk membuat kegiatan ini bersifat regular dan berkelanjutan.guru-dan-siswa
Selain dari siswa-siswi SMA N 1 Sragen, SMA MTA Surakarta juga melaksanakan praktikum di sub lab fisika, yang kegiatan ini sudah berlangsung secara periodic setiap tahun.

SMA Negeri 1 Sragen "Is The Best"

halaman depan wajah sekolahku tercinta...

TUGAS







gara-gara tugas malah jadi narsis....

HUT Emas SMA Negeri 1 Sragen

ulang tahun SMA Negeri 1 sragen yang ke 50 adalah ulang tahun emas bagi sekolah ini. meski pada umur yang ke 50 ini banyak cobaan dan masalah tapi kami dapat mengatasinya sebagai pembukti'an bertambahnya umur membuat kami menjadi lebih dewasa.

SMA Negeri 1 Sragen "Is The Best"

SMAN 1 Sragen SMUN 1 Sragen
SMAN 1 Sragen atau dulu adalah SMUN 1 Sragen saat aku masuk di tahun 1997. Tidak banyak berubah kayaknya dari saya masuk hingga sekarang. SMAN 1 Sragen masih saja menjadi pilihan utama untuk belajar di tinggkat atas atau setelah SMP dan sederajat. Mungkin yang sangat membedakan untuk sekarang dengan yang dulu adalah website online untuk mengakses berita tentang SMAN 1 Sragen.




kegiatan program akselerasi di laboratarium UNS.
SMA Negeri 1 Sragen  tercinta... logoku, lambangku, jati diriku...

SMA Negeri 1 Sragen "Is The Best"

SMA Negeri 1 Sragen adalah sekolah menengah atas yang terbaik di Kabupaten Sragen. SMA Negeri 1 Sragen adalah SMA pertama di Kabupaten Sragen yang merupakan Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional. Dengan fasilitas yang lengkap seperti laboratorium, perpustakan, dll. SMA Negeri 1 Sragen memiliki beberapa program pembelajaran antara lain:
  1. program akselerasi atau perceptan yang telah dimulai sejak tahun 2008 hingga kini. 
  2. program regular, progam ini di mulai sejak awal berdiri hingga tahun 2009
  3. program RSBI di mulai sejak tahun 2010 hingga kini.
 dan segera, SMA Negeri 1 Sragen akan menjadi Sekolah Bertarat Internasional.